[Piala Dunia 2014] Stadion Arena da Baixada



Estadio Joaquim Americo Guimaraes atau yang lebih dikenal dengan Arena da Baixada ini mungkin menjadi stadion yang paling tua di Brasil. Stadion yang didirikan pada tahun 1914 ini adalah markas dari klub ternama Atletico Paranaense. Arena da Baixada dianggap sebagai salah satu stadion yang paling modern di Brasil. Sejarah stadion ini bermula pada 6 September 1914 saat menggelar laga Flamengo melawan Internacional.

Arena da Baixada sempat sempat ditutup pada 1970, kemudian dibuka kembali pada 1984 dan beroperasi beberapa tahun. Pada 1997 stadion ini harus dibongkar dan dibangun ulang, rampung pada 1999. Laga perdana stadion baru sejak direnovasi itu dimainkan pada tanggal 24 Juni 1999, ketika Atletico Paranaense mengalahkan Cerro Porteno dari Paraguay 2-1.

Pada tahun 2005, stadion ini sempat berganti nama menjadi Kyocera Arena. Namun pergantian nama tersebut hanya berlangsung selama tiga tahun setelah kontrak dengan Kyocera tidak diperpanjang lagi. Dan sejak saat itu stadion yang berada di kota Curitiba kembali ke nama awal yaitu Arena da Baixada.

Kapasitas Arena da Baixada ini mencapai 41 ribu lebih tempat duduk dan biaya pembangunan menghabiskan USD 139 juta.

Pertandingan:

Iran vs Nigeria (Grup F) - 16 Juni 2014

Honduras vs Ekuador (Grup E) - 20 Juni 2014

Australia vs Spanyol (Grup B) - 23 Juni 2014

Aljazair vs Russia (Grup H) - 26 Juni 2014

(merdeka.com)


Diposting Oleh Unknown Jam 8:36 AM. Dibawah Label . Untuk RSSnya silahkan klik Link Berikut RSS 2.0

0 comments for [Piala Dunia 2014] Stadion Arena da Baixada

Tinggalkan Komentar Anda !

AUTOMOTIF

 photo adplaceholder125x125_zpsc9582791.png  photo adplaceholder125x125_zpsc9582791.png  photo adplaceholder125x125_zpsc9582791.png

YOUTUBE

FLICKR PHOTO STREAM

PERISTIWA

Jadi Pengemis, Mati Sebagai Miliarder

Seorang wanita asal Arab Saudi menghabiskan sebagian besar hidupnya sebagai pengemis hingga dirinya berusia 100 tahun. Tanpa diduga,...

30 Mar 2014 / 0 comments / Read More
INTERNASIONAL

Raja Saudi sekap empat putrinya

Raja Arab Saudi Abdullah bin Abdul Aziz ternyata menyekap empat putrinya dari seorang mantan istri. Janda Abdullah itu kini memohon ...

29 Mar 2014 / 0 comments / Read More
MISTERI

Puncak Keputusasaan Kehidupan Karena Konflik

Bumi ini seolah tidak menjadi tempat aman untuk dihuni manusia. Berbagai bencana alam tampak semakin mengkhawatirkan. Ribuan manusia t...

30 Mar 2014 / 0 comments / Read More
KESEHATAN

Badan kurus kering? Hati-hati kematian dini

Obesitas ternyata bukan satu-satunya masalah kesehatan yang mampu menempatkan seseorang pada risiko tinggi akan kematian dini. Sebab...

29 Mar 2014 / 0 comments / Read More

2014 Channel-AB. All Rights Reserved. - Provided by Premium Template.